7 Tips Mengambil Keputusan yang Tepat dalam Usaha

Salah mengambil keputusan bisa berakibat fatal untuk usahamu.
Gambar: https://www.inovasee.com/memperbaiki-keputusan-8190/

Halosis.co.id, JakartaMengambil keputusan merupakan makanan sehari-hari dari seorang pelaku usaha. Karena menjadi bos untuk diri sendiri, hampir seluruh keputusan pun harus kamu ambil seorang diri. Namun ketika akan mengambil keputusan, sering kali kita tidak mempertimbangkan banyak hal, dan mengambil keputusan dengan impulsif. Alhasil, keputusan yang kita ambil tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan. Ini dia beberapa tips dari Halosis, supaya kamu bisa mengambil keputusan yang tepat.

1. Jangan Mengambil Keputusan Saat Emosi

Mendingan kamu nggak ngomong kalau lagi marah.
Gambar: https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-4547615/puasa-nggak-boleh-marah-marah-begini-cara-mengendalikannya

Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah, jangan mengambil keputusan saat kamu sedang emosi. Jika kamu berada dalam pilihan sulit dan emosimu sedang memuncak, tenangkanlah dulu dirimu. Kamu baru boleh mengambil keputusan, saat kepalamu sudah dingin. Saat sedang emosi, perasaan akan berperan dominan dan kamu akan sulit berpikir berdasarkan logika. Karena itu, jangan pernah mengambil keputusan saat sedang emosi.

2. Kumpulkan Fakta Sebanyak-banyaknya

Fakta membantumu berpikir dengan logika.
Gambar: https://www.csoonline.com/article/3268030/the-best-cybersecurity-analysts-should-play-the-part-of-detective.html

Sebelum membuat keputusan, kamu juga harus mengumpulkan fakta seputar pilihanmu sebanyak-banyaknya. Ketika kamu telah memiliki informasi, kamu bisa semakin mudah untuk membuat pertimbangan. Keputusan yang baik harus didasari oleh sejumlah fakta yang mendukung.

3. Buat Daftar Dampak Positif dan Negatif

Setiap keputusan memiliki sisi baik dan buruk.
Gambar: https://www.timecamp.com/blog/2018/02/positive-vs-negative-risk-in-project-management/

Segala sesuatu memiliki risiko dan keuntungan. Untuk bisa melihat risiko dan keuntugan, kamu harus tahu terlebih dulu, dampak apa yang akan terjadi, kalau kamu memutuskan satu hal. Karena itu, buatlah daftar dampak positif dan negatif dari keputusan yang mau kamu ambil. Setelah membuatnya, kamu bisa membandingkan, keputusan mana yang sekiranya memiliki risiko yang lebih sedikit atau keuntungan yang lebih banyak. Ini akan sangat membantumu untuk memutuskan, apa yang akan kamu lakukan.

4. Minta Pendapat Orang Lain

Dengar dan saring pendapat orang lain, dan jangan ditelan bulat-bulat.
Gambar: https://www.seek.com.au/career-advice/3-reasons-why-active-listening-is-a-must-have-skill

Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah meminta pendapat orang lain. Namun kamu harus berhati-hati dalam memilah opini. Tanamkan mindset, kalau kamu bukan meminta pendapat orang untuk menguatkan pendapatmu. Kamu meminta pendapat orang lain, supaya kamu bisa melihat dari beberapa sudut pandang yang berbeda. Ketika hendak mengambil keputusan, kamu mungkin hanya melihat dari sudut pandangmu saja. Karena itu, mintalah pendapat orang lain untuk mendapat sudut pandang.

5. Merenung

Tidak ada salahnya untuk menarik diri sejenak dan bermeditasi.
Gambar: https://www.psychologytoday.com/us/blog/the-athletes-way/201601/meditation-reduces-post-traumatic-stress-disorder-symptoms

Merenung merupakan salah satu cara terbaik untuk memikirkan sebuah masalah secara mendalam. Dengan merenung, kamu membiarkan pikiranmu terbuka, dan menilai sebuah masalah, hingga sampai ke akarnya. Merenung, mungkin untuk sebagian orang merupakan cara terbaik untuk mendapatkan jawaban. 

6. Tentukan Prioritas

Apapun keputusanmu, harus sesuai dengan prioritas.
Gambar: https://christianquestions.com/character/1065-jesus-priorities/

Hal yang menjadi pertimbangan terakhir dan final adalah prioritas. Pastikan keputusan yang kamu ambil sesuai dengan prioritas usahamu saat ini. Jangan sampai, justru keputusan yang kamu ambil berlawanan dengan prioritasmu saat ini. 

7. Bertanggung Jawab

Apapun keputusanmu, kamu harus bisa mempertanggungjawabkannya hingga akhir.
Gambar: https://alliedaccountants.com.au/there-is-a-classic-saying-that-goes-with-great-power-comes-great-responsibility-when-it-comes-to-life-in-the-corporate-world-that-famous-old-quote-rings-true-for-company-directors/

Yang terakhir, apapun keputusan yang akhirnya kamu ambil, jalanilah dengan bertanggung jawab. Walaupun nantinya ada rintangan yang menghadang, kamu harus tetap bertanggung jawab dan siap menanggung konsekuensi dari setiap hal yang kamu lakukan. 


Demikian beberapa tips untuk mengambil keputusan yang tepat untuk usahamu. Jangan lupa, selalu pertimbangkan berbagai aspek untuk mendapatkan keputusan yang terbaik. Jangan pernah mengambil keputusan saat kamu sedang emosi. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat #berUsaha!



Recommended Articles

Leave a Reply